Content Creator Tulangtio : Bagikan Rahasia UKM Untuk Meledakkan Penjualan Lewat Sosial Media dengan AI!

Tangerang, 23 Mei 2025 – Dalam program Sarapan Pintar UKM Live by GeTI Media yang digelar hari ini, content creator  Tulangtio tampil sebagai narasumber utama dan membagikan rahasia sukses bagi pelaku UMKM dalam memaksimalkan sosial media serta teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk meningkatkan penjualan produk mereka.

Melalui siaran langsung yang ditonton ratusan peserta dari berbagai daerah, Tulangtio mengungkapkan bagaimana penggunaan AI kini menjadi alat ampuh yang bisa dimanfaatkan oleh UMKM untuk bersaing di pasar digital yang semakin kompetitif. Mulai dari pembuatan konten otomatis, analisis tren pasar secara real-time, hingga pengoptimalan iklan digital, teknologi AI membantu pelaku usaha menjangkau konsumen dengan cara yang lebih tepat dan efisien.

Baca Juuga : Hijab Aulimustlima Angkat Kearifan Lokal Lewat Koleksi Etnik Baduy, Tampil Memukau 23 Mei 2025

“AI bukan hanya untuk perusahaan besar, tapi kini sudah terjangkau untuk UMKM. Dengan bantuan AI, kamu bisa membuat konten yang menarik, menentukan waktu posting terbaik, dan meningkatkan interaksi dengan konsumen,” kata Tulangtio dalam sesi tanya jawab.

Selain itu, Tulangtio juga memaparkan berbagai aplikasi dan tools AI yang mudah digunakan, seperti memperaktekan pembuatan naskah dengan chat GPT desain dangan ai canva sampai tols editing mengunakan ai yang tersedia di capcut.

Program Sarapan Pintar UKM Live ini memberikan ruang interaktif bagi para pelaku usaha untuk bertanya langsung dan mendapatkan solusi praktis dari Tulangtio. Program ini menjadi bukti nyata komitmen GeTI Media dalam mendukung digitalisasi UMKM Indonesia, memperkuat daya saing mereka di era ekonomi digital.

Baca Juga : UKM Live 22 Mei 2025 : Kupas Tuntas YouTube Shorts Bareng Tulangtio, Konten Kreator Inspiratif

Latest articles

spot_imgspot_img

Related articles

spot_img