Tangerang, 14 Desember 2024 – Indibiz, ekosistem solusi digital dari Telkom Indonesia, kembali menghadirkan penawaran menarik bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam rangka menyambut Hari Belanja Nasional (Harbolnas) 12.12 2024. Penawaran spesial ini berupa diskon 7% untuk layanan internet berkecepatan tinggi dengan kapasitas hingga 300 Mbps, yang akan sangat membantu UMKM untuk meningkatkan transformasi digital mereka.
Momen Harbolnas yang merupakan acara belanja daring terbesar di Indonesia, menjadi kesempatan emas bagi pelaku UMKM untuk memperoleh layanan internet berkualitas dengan harga yang semakin terjangkau. Dalam keterangannya, OVP Enterprise Regional Management Telkom, Reni Yustiani, menyatakan, “Kami memahami pentingnya transformasi digital dengan dukungan jaringan internet bisnis unlimited dan solusi digital yang tepat dan berkualitas bagi UKM. Oleh karena itu, melalui promo Harbolnas 12.12 ini, kami ingin membantu menciptakan peluang bisnis UKM dan mewujudkan harapan mereka membangun bisnis yang sukses dan berkelanjutan bersama Indibiz.”
Baca juga: Sertifikasi Halal hingga NIB, Semua Bisa di Gebyar UMK 2024!
Dengan layanan internet HSI Unlimited yang ditawarkan oleh Indibiz, para pelaku UMKM dapat menikmati koneksi internet super cepat yang akan mendukung berbagai aktivitas bisnis mereka. Mulai dari komunikasi dengan pelanggan, pengelolaan sistem operasi, hingga pengembangan strategi pemasaran berbasis digital, semuanya dapat dilakukan dengan lebih lancar berkat kecepatan internet hingga 300 Mbps.
Reni juga menambahkan bahwa promo Harbolnas 12.12 ini merupakan peluang bagi pelaku usaha untuk mempercepat transformasi digital dalam bisnis mereka. Layanan HSI Unlimited Indibiz memungkinkan UMKM menjalankan operasional bisnis mereka tanpa hambatan, sehingga dapat fokus pada pertumbuhan dan perkembangan bisnis.
Indibiz menilai, penawaran spesial dalam rangka Harbolnas 12.12 ini juga sejalan dengan komitmen mereka untuk mendukung kemajuan bisnis UMKM agar semakin kompetitif di kancah global dengan memanfaatkan solusi digital. Langkah ini sejalan dengan visi pemerintah yang mendorong pertumbuhan UMKM digital di Indonesia, agar ruang digital yang tersedia dapat memberikan dampak positif terhadap ekonomi nasional.
Baca juga: Perjalanan Nataru Lancar? Ini Aturan Baru untuk Angkutan Barang
Dengan berbagai kemudahan dan solusi digital yang ditawarkan, Harbolnas 12.12 2024 menjadi momen yang tepat bagi pelaku UMKM untuk bergabung dengan Indibiz dan memanfaatkan teknologi untuk mempercepat pertumbuhan bisnis mereka.