Teknologi dan Tradisi Bisa Jalan Bersama, Kata Chef Alexander Swara

Tangerang, 19 April 2025 – Chef berpengalaman di bidang kuliner, Alexander Swara, mengajak para pelaku usaha kuliner tradisional Indonesia untuk memanfaatkan teknologi digital, terutama media sosial, guna memperluas jangkauan pasar tanpa mengesampingkan keaslian resep warisan leluhur.

Dalam podcast yang disiarkan oleh RRI pada Rabu (16/4/2025), Chef Alexander menekankan pentingnya adaptasi di era digital, sekaligus menjaga identitas budaya kuliner Indonesia.

Baca juga: UMKM Kayu Baragakai Sukses Ekspor ke Asia

“Gunakan kesempatan yang ada. Sekarang ada media sosial yang luar biasa dan jaringan pertemanan yang luas,” ujarnya.

Menurut Chef Alexander, media sosial adalah alat promosi yang sangat efektif jika dimanfaatkan secara maksimal oleh pengusaha kuliner lokal. Ia juga mendorong kolaborasi dan saling berbagi pengalaman antar pelaku usaha.

“Jika Anda kurang paham cara menjalankan bisnis, banyak tempat yang bisa didatangi untuk berbagi pengalaman,” tambahnya.

Baca juga: Produk UMK Siap Bersaing Lewat Sertifikasi Halal

Dalam kesempatan tersebut, Chef Alexander menyoroti tantangan besar yang dihadapi kuliner tradisional Indonesia, terutama dari gempuran kuliner asing yang marak dipopulerkan di berbagai platform digital. Ia pun mengingatkan pentingnya menjaga orisinilitas resep, cara memasak, dan penyajian dalam setiap usaha kuliner lokal.

“Usaha kuliner tidak semudah membalikkan telapak tangan. Teruslah berusaha dan berkompetisi dengan sehat,” ucapnya.

Chef Alexander juga memberikan pesan kepada generasi muda dan para pelaku UMKM kuliner untuk tidak tergiur pola pikir instan dalam berbisnis. Ia menekankan bahwa kesabaran dan konsistensi adalah kunci keberhasilan jangka panjang.

“Janganlah berpikir untuk mendapatkan keuntungan secara instan atau pelanggan secara instan. Semuanya butuh proses dan kesabaran,” tuturnya.

Selain itu, ia juga menyampaikan kekhawatirannya terkait putusnya rantai pewarisan pengetahuan kuliner antar generasi, yang dapat melemahkan identitas budaya bangsa. Ia pun mengajak masyarakat untuk kembali menghargai warisan kuliner nenek moyang.

“Bagi Anda yang berbisnis di kuliner lokal, ayo bersabar. Cara penyajian dan cara memasak jangan sampai dilupakan. Dan bagi yang memasak untuk keluarga, sajikan yang terbaik untuk keluargamu,” pungkasnya.

Dengan pesan penuh semangat dan inspirasi, Chef Alexander Swara berharap kuliner tradisional Indonesia dapat terus bertahan dan berkembang di tengah arus modernisasi yang terus bergerak cepat.

Latest articles

spot_imgspot_img

Related articles

spot_img